Reformasi birokrasi merupakan salah satu langkah awal untuk melakukan penataan terhadap sistem penyelenggaraan pemerintahan yang baik, efektif dan efisien sehingga dapat melayani masyarakat secara cepat, tepat dan profesional. Pembangunan Zona Integritas merupakan salah satu langkah konkret di dalam proses pelaksanaan reformasi birokrasi.
Sebagai langkah awal dalam pembangunan zona integritas, Politeknik Kesehatan Kemenkes Surabaya melakukan kegiatan Pencanangan Pembangunan Zona Integritas pada hari Selasa tanggal 09 Juli 2019. Pencanangan Pembangunan Zona Integritas adalah deklarasi/pernyataan dari pimpinan suatu instansi pemerintah bahwa instansinya telah siap membangun Zona Integritas.
Sebagai narasumber adalah Bapak Albertus Yudha Poerwadi, SE., M.Si., CA, CPMA., QIA (Inspektur IV Itjen Kemenkes RI) dan narasumber kedua adalah Kepala Perwakilan Ombudsman RI Provinsi Jawa Timur Bapak Dr. Agus Widiyarta, S.Sos., M.Si.
Pencanangan ZI dihadiri oleh Direktur, Wakil Direktur 1, 2, dan 3, Kabag dan Ka subag, Seluruh jajaran pengelola di lingkungan Direktorat Poltekkes Kemenkes Surabaya, Seluruh Ketua Jurusan dan Ketua Prodi di lingkungan Poltekkes Surabaya, termasuk Program Studi luar Kota Surabaya yaitu dari Prodi Kebidanan Bojonegoro, Prodi Keperawatan Tuban, Prodi Kebidanan Bangkalan, Prodi Keperawatan Sidoarjo, Prodi Kebidanan Magetan, dan Prodi Kesehatan Lingkungan Magetan. Disamping itu juga dihadiri oleh organisasi profesi seperti PERSAGI, HAKLI, PD IBI, IKATEMI, PATELKI, DPP PPNI, dan PPD PTGMI. Turut hadir pula stakeholder (instansi lahan praktek seperti rumah sakit, puskesmas, BBLK, serta penyedia barang/jasa) dan Wakil dari mahasiswa (perwakilan dari BEM dan HIMA).
Di Sesi kedua, acara dilanjutkan dengan pemaparan oleh narasumber dan dilanjutkan dengan diskusi. Bapak Albertus Yudha Poerwadi, SE., M.Si., CA, CPMA., QIA (Inspektur IV Itjen Kemenkes RI) menyampaikan materi “Langkah-Langkah Strategis menuju WBK/WBBM Kementerian Kesehatan”. Bapak Dr. Agus Widiyarta, S.Sos., M.Si. (Kepala Perwakilan Ombudsman RI Provinsi Jawa Timur) menyampaikan materi “Membangun Integritas melalui Pengendalian GratIfikasi dan Manajemen Pengelolaan Pengaduan”. Setelah penyampaian materi, dilanjutkan dengan diskusi. Pada sesi diskusi ini, peserta mengikuti dengan antusias terutama terkait dengan gratifikasi.